Gayung bersambut. Wahyudi sepakat. Kalteng Pos Biro Sampit (satu grup dengan Radar Sampit sampai sekarang, Red) diizinkan menggelar kegiatan yang sifatnya massal. Namun, sebelum kegiatan digelar, diminta berkoordinasi dengan aparat, untuk menjamin kegiatan tersebut aman dan terkendali.
”Saya pun menugaskan Kabiro Kalteng Pos Salafudin berkoordinasi dengan Kapolres Kotim yang saat itu dijabat oleh AKBP Sadono Budi Nugroho. Kapolres rupanya seide dengan kami,” katanya.
Sebagai uji kasus sebelum hajat besar digelar, Kalteng Pos Biro Sampit bersama Polres Kotim menggelar acara nonton bareng piala dunia. Penontonnya terbatas. Hanya ratusan orang. Perhelatan itu mengambil tempat di halaman Polsek KP3 dermaga Pelabuhan Sampit. Acara tersebut sukses. Aman dan terkendali.
Menurut Arsyad, kegiatan itu merupakan sejarah pertama setelah konflik, warga Kotim diizinkan aparat kumpul-kumpul di luar rumah. Sebelum itu, tidak ada yang diizinkan, karena situasinya masih dalam bayang-bayang konflik.
Warga Sampit ketika itu benar-benar haus hiburan. ”Maklum, hampir tiga tahun pasca konflik, tak ada gelaran hiburan massal yang dizinkan,” kata Arsyad.
Sukses menggelar kegiatan di ruang terbuka pascakonflik, membuat Arsyad semakin semangat. ”Ini saatnya warga Kotim keluar dari bayang-bayang kelabu peristiwa berdarah. Harus ada momentum untuk menunjukkan kepada dunia luar, bahwa Kotim sudah aman dan sangat kondusif,” ujarnya.
Arsyad kemudian mengusulkan kepada Wahyudi K Anwar untuk menggelar kegiatan jalan sehat yang digelar bersamaan dengan momentum ulang tahun Kalteng Pos, koran tertua di Kalteng yang berpusat di Palangka Raya.
”Kegiatan itu mengundang ribuan orang. Ada pembagian hadiah dan hiburan,” katanya.
Menurut Arsyad, meski kegiatan sebelumnya sukses digelar, Wahyudi sempat ragu dengan keamanan kegiatan karena akan menghadirkan ribuan orang. Berkali lipat lebih banyak dibanding nobar pesta bola dunia. Akan tetapi, setelah dijelaskan bahwa aparat keamanan membackup penuh, Wahyudi akhirnya mengizinkan asalkan pelaksanaannya kondusif dan dengan keamanan yang terjamin.