Dewan Gumas Nilai Anggaran Pembinaan Olahraga Belum Ideal

dprd gumas anggaran olahraga
PERSAHABATAN: Anggota DPRD Kabupaten Gumas Evandi (kiri) saat turut bermain bulu tangkis, mengawali pembukaan turnamen yang digelar di GOR GGS Kuala Kurun, Senin (5/6/2023) malam. (Arham Said/Radar Sampit)

KUALA KURUN, radarsampit.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Evandi, mengaku sangat prihatin dengan apa yang terjadi pada dunia olahraga di daerah ini. Ia menilai, seolah olahraga sepertinya tidak memiliki bapak kandung.

”Saya katakan seperti itu karena dukungan anggaran dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gumas untuk pembinaan dunia olahraga sangat kurang,” ucap Evandi usai pembukaan turnamen bulu tangkis di GOR GGS Kuala Kurun, Senin (5/6) malam.

Bacaan Lainnya

Pada tahun 2022 lanjut dia, anggaran untuk pembinaan olahraga yang disalurkan melalui dana hibah pemkab kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) setempat hanya Rp400 juta. Sedangkan pada tahun 2023, untuk persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalteng dan pembinaan olahraga hanya Rp800 juta.

”Komposisi anggaran yang ada saat ini jauh dari ideal dan belum mengakomodir usulan masing-masing cabang olahraga (cabor). Itu maksud saya, bahwa olahraga di daerah ini diibaratkan tidak memiliki bapak kandung,” sebut Evandi.

Baca Juga :  NasDem Gumas Jaring 5 Pendaftar untuk Pilbup, Cek Siapa Saja Namanya

Dia menegaskan, kalangan DPRD sangat mendukung pembinaan olahraga. Salah satu bentuk dukungan tersebut yakni dengan mengusulkan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) inisiatif DPRD tentang Keolahragaan.

”Di dalam perda itu, nanti akan dibuat aturan yang berkaitan dengan pembinaan dan kesejahteraan atlet dan pelatih, serta pembangunan sarana dan prasarana olahraga,” tegas Evandi.

Politikus Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini pun meminta kepada pemkab untuk fokus dalam pembinaan atlet-atlet di berbagai cabor. Terlebih lagi, olahraga juga mendukung program smart human resources atau pengembangan sumber daya manusia (SDM).

”Pembinaan yang dilakukan juga bisa berupa mengikutsertakan para atlet daerah ini dalam setiap event. Salah satunya Porprov Kalteng,” tandas Evandi.

Dirinya juga mengapresiasi terselenggaranya turnamen bulu tangkis Gilang Mas Open 2 tahun 2023, yang dimulai 5-8 Juni 2023. Menurutnya, meski persiapan tergolong singkat, tetapi pendaftarnya sangat antusias.(arm/gus)



Pos terkait