Pasar Murah di Sampit, Digelar Dua Hari

Upaya Menekan Inflasi

pasar murah,bupati kotim,pasar murah sampit,pasar murah di sampit,berita sampit,sampit,radar sampit hari ini
Bupati Kotim Halikinnor didampingi Sekda Kotim Fajrurrahman, dan Kepala Disperdagin Kotim Zulhaidir, ketika meninjau perkembangan harga sejumlah komoditas di Pasar PPM Sampit, baru-baru tadi. (yuni/radarsampit)

SAMPIT, Radar Sampit.com – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) meminta Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk turut berpartisipasi dalam pelaksanaan pasar murah, yang digelar mulai hari ini di pasar eks Mentaya Sampit.

Bupati Kotim Halikinnor melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim Fajrurrahman mengatakan, partisipasi Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) selaku anggota TPID Kotim untuk membantu jalannya kegiatan pasar murah tersebut.

Bacaan Lainnya

“Terkait dengan pelaksanaan pasar murah diminta kerjasama SOPD selaku anggota TPID agar dapat menunjuk petugas untuk bersama-sama dan membantu kegiatan pasar murah agar dapat terlaksana dengan baik, sukses dan lancar,” ujarnya.

SOPD yang merupakan anggota TPID antara lain,  Dinas Pertanian, Dinas Perhubungan, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin), Dinas Perikanan, Dinas Ketahanan Pangan, serta Dinas Koperasi dan UKM Kotim.

“Juga diminta kepada Kepala Disperdagin dan Kepala Dinas Pertanian Kotim agar membawa para pedagang maupun petani untuk diikutkan sebagai penjual, pada kegiatan pasar murah tersebut,” imbuh Fajrurrahman.

Baca Juga :  Publik Sampit Tunggu Pertanggungjawaban Pedagang Penyebab Puluhan Orang Keracunan

Dijelaskannya, pasar murah di Kotim digelar dalam rangka membantu dan meringankan beban masyarakat menghadapi kenaikan harga beberapa kebutuhan bahan pokok yang terjadi belakangan ini. Hal tersebut dapat menyebabkan lonjakan inflasi di Kota Sampit.

Diinformasikan, Pemkab Kotim melalui TPID Kotim bersama dengan Bank Indonesia (BI) perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan pasar murah bahan pokok bagi masyarakat di Kotim khususnya di Kota Sampit, yang dilaksanakan selama dua hari, mulai hari ini 30 Agustus hingga 31 Agustus 2022.

Kepala Disperdagin Kotim Zulhaidir menjelaskan, kegiatan pasar murah yang berlokasi di pasar eks Mentaya Sampit akan menjual sejumlah komoditas pokok yakni bawang merah, lombok (cabe rawit) dan telur ayam ras.

“Ada 12 pedagang yang akan diikutsertakan dalam kegiatan pasar murah, antara lain menjual lombok, bawang merah dan telur ayam,” sebutnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pertanian Sepnita menyatakan, dari Dinas Pertanian akan melibatkan sejumlah petani cabai yang ada di wilayah ini, antara lain yang berasal dari Kelurahan Tanah Mas  4 orang, Kelurahan Mentawa Baru ketapang 4 orang, Kelurahan Pasir Putih  3 orang, dan  Kelurahan Mentaya Seberang 1 orang petani.



Pos terkait