Selain itu, penilaian kompetensi guru secara obyektif juga sangat penting untuk memastikan bahwa guru memenuhi standar mutu yang ditetapkan. “Hal ini juga dapat memberikan umpan balik yang berguna dalam mengembangkan kompetensi guru,” tukas Jayani.
Terakhir lanjutnya, pembelajaran harus disesuaikan dengan perkembangan zaman. Pengembangan bahan pembelajaran yang relevan dan up-to-date sangatlah penting untuk meningkatkan mutu pendidikan. Oleh karena itu, guru harus selalu mengikuti perkembangan zaman dan memperbaharui pengetahuan serta keterampilan mereka secara terus-menerus.
Diakui Jayani, semua memang harus memiliki kompetensi yang memadai, dapat bekerja sama dengan guru, kepala sekolah dan pemerintah dalam hal ini disdik. Yakni untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, dan terus mengembangkan diri agar mampu menghadapi tantangan perkembangan zaman.
“Melalui upaya bersama, kita dapat menciptakan pendidikan yang berkualitas dan relevan dengan tuntutan zaman. Jadi kualitas pendidikan akan mempermudah pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek). Saya meyakini hal itu dapat dilakukan di Kota Palangkaraya, sehingga menjadi role model untuk di kabupaten,”pungkasnya. (daq/gus)