Program Berkah Ramadan sudah diadakan dua kali selama Ramadan.
Pada tahun kedua bertepatan dengan bulan Ramadan tahun ini, Radar Sampit menjalin kerja sama dengan Bank Kalteng Cabang Sampit, PT Sukajadi Sawit Mekar yang menjadi penyedia hadiah minyak goreng, dan Wakil Bupati Kotim Irawati dengan paket kebutuhan bahan pokok untuk pemenang undian.
”Pemenang undian berhak mendapatkan hadiah berupa tabungan Bank Kalteng, paket kebutuhan bahan pokok dari Wabup Kotim dan minyak goreng dari PT Sukajadi Sawit Mekar,” ujar Tono. (hgn/ign)