PALANGKA RAYA, radarsampit.com – Aksi kejahatan di wilayah Kota Palangka Raya semakin meresahkan, wilayah ini seolah-olah makin kurang aman. Belum terhapus dari ingatan pada kasus curas bermodus pecah kaca. Kali ini kejahatan terjadi lagi di ibukota Kalimantan Tengah ini.
Kejahatan itu menimpa Anisa (43) warga Jalan Menteng 24, Kota Palangka Raya, Kamis (21/3/2024) malam. Korban dianiaya orang tak dikenal (OTK).
Saat itu pelaku berpura-pura menanyakan penumpang untuk pergi ke Kurun. Kemudian, karena korban tidak tahu maka ia berniat menutup pintu, namun pelaku izin untuk menumpang ke WC.
Namun selanjutnya, korban mulai curiga karena pelaku lama di dalam WC. Sampai akhirnya korban mengetok pintu. Tiba-tiba pelaku langsung menghantam kepalanya. “Kejadiannya cepat, kepala saya dihatam,” ucap korban.
Akibat hantaman benda keras itu, kepala korban berlumuran darah dan videonya viral di tengah masyarakat.
Hingga berita ini ditayangkan, kasus masih dalam penyelidikan aparat kepolisian. Belum diketahui apakah korban mengalami kerugian meteri atau tidak, namun tidak ada barang hilang. (rm-107/sla)