Si Jago Merah Mengamuk Tengah Malam

Rumah tanpa Penghuni dan Gedung Walet Ludes

kebakaran
KEBAKARAN : Warga berjibaku memadamkan api yang membakar satu rumah warga dan gedung walet di Desa Cempaka Mulia Barat, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotim, Selasa (15/11) malam. ISTIMEWA

SAMPIT, radarsampit.com – Warga Desa Cempaka Mulia Barat, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendadak gempar.

Sebuah rumah milik serta bangunan gedung walet milik warga ludes dilalap si jago merah pada Selasa (15/11) malam sekitar pukul 23.30 WIB.

Bacaan Lainnya

Saat kejadian, rumah milik Suryani (40) tersebut diketahui sudah cukup lama ditinggal dalam keadaan kosong. Warga sekitar baru mengetahui kejadian setelah melihat api sudah membesar, membakar rumah berkonstruksi kayu tersebut.

”Saat terjadi kebakaran, rumah dalam keadaan tidak berpenghuni,” kata Kapolsek Cempaga IPTU Bambang Priyanto dihubungi Radar Sampit, Kamis (17/11) siang.

Kebakaran ini mengundang puluhan warga untuk berdatangan dan membantu memadamkan api menggunakan peralatan seadanya. Warga sempat kesulitan memadamkan, karena api sudah membesar.

”Alat yang digunakan oleh masyarakat untuk melakukan pemadaman pun ala kadarnya saja. Karena bangunan terbuat dari kayu, makanya cepat ludes terbakar,” terangnya.

Baca Juga :  Jalan ke Mentaya Seberang Rusak Parah

Kapolsek memastikan, musibah ini tidak ada korban jiwa. Pihaknya sedang berupaya melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab kebakaran.

”Pemilik rumah mengalami kerugian Rp 50 juta. Dugaan sementara, percikan api akibat arus pendek listrik hingga terjadi kebakaran,” pungkas Kapolsek Cempaga. (sir/fm)

 



Pos terkait