Cara PIKKA Radar Sampit dan IKWI Kotim Bantu Korban Banjir

pikka radar sampit salurkan bantuan
PEDULI: Wakil Bupati Kotim yang juga Ketua GOW menerima bantuan sembako dari IKWI PWI Kotim Siti Fauziah dan Ketua PIKKA Radar Sampit Maya Selviana untuk disalurkan kepada warga korban banjir.

Ketua GOW Kotim Irawati yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Kotim memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada PIKKA Radar Sampit dan IKWI Kotim maupun semua organisasi wanita lainnya yang sudah ikut menyumbangkan bantuannya.

Irawati berharap hal serupa juga bisa dilakukan pihak-pihak lainnya yang memiliki kemampuan lebih. Baik secara pribadi, organisasi maupun perusahaan atau swasta.

Bacaan Lainnya
Gowes

Dirinya juga berdoa bencana banjir yang terjadi dapat segera surut sehingga warga dapat kembali beraktivitas normal. Saat ini banyak warga yang tidak bisa bekerja mencari nafkah. Anak anak juga tidak bisa ke sekolah karena kebanjiran.

“Saat terjadi bencana begini, diperlukan adanya kepedulian yang tinggi dari kita semua. Apa yang sudah dilakukan organisasi-organisasi wanita di Kotim dengan ikut menyalurkan bantuan bagi korban banjir, layak dicontoh dan memotivasi pihak lainnya agar ikut melakukan hal sama. Khususnya bagi yang punya kemampuan,” tandasnya. (hgn/yit)



Baca Juga :  Banyak Pasar Mangkrak di Kotim jadi Bukti Lemahnya Perencanaan

Pos terkait