Didatangi Polisi, Dua Hari Sopir Tak Berani Datangi Truk Peti Kemas Tak Laik Jalan

truk petikemas ditinggal
RAZIA: Petugas Kepolisian mendapati dua truk peti kemas tak laik jalan terparkir di Jalan HM Arsyad Km 3, Sampit, Selasa (16/8) lalu. (FAHRY/RADAR SAMPIT)

SAMPIT, radarsampit.com – Dua buah truk peti kemas yang terparkir di ruas Jalan HM Arsyad Km 3, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit, jadi perhatian aparat kepolisian saat melalukan razia preman. Truk itu ditinggal begitu saja oleh sopirnya sejak Selasa (16/8) lalu.

Dua monster jalanan tersebut diduga sedang menunggu antrean pengisian BBM di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU). Kondisinya terlihat tak laik jalan, serta berpotensi memicu kecelakaan lalu lintas.

Bacaan Lainnya
Gowes

Kasat Lantas Polres Kotim AKP Salahhidin mengatakan, dua kendaraan milik perusahaan itu masih terparkir di lokasi dan jadi pantauan petugas di lapangan. ”Sampai saat ini, dua kendaraan itu masih terparkir di lokasi. Kami tidak bisa melakukan penindakan apabila kendaraan tersebut masih terparkir,” katanya, Kamis (18/8).

Dia menuturkan, dua truk peti kemas itu sudah tak laik, terutama bagian bak kontainer yang terdapat banyak lubang. Kendaraan tersebut harusnya tidak bisa digunakan sebelum lubang itu diperbaiki.

Baca Juga :  Awas, Jalan Sekitar Luwuk Bunter Ini Rawan

Diduga dua orang sopir truk tersebut mengetahui niat petugas kepolisian, sehingga belum berani datang ke lokasi untuk mengendarai truk tersebut. ”Nanti, kalau ada sopirnya langsung akan kami periksa dan kendaraannya akan kami tilang,” tandasnya. (sir/ign)



Pos terkait