Polres Seruyan Sosialisasikan DIPA dan Penyerahan Kertas Kerja

polres seruyan
ANGGARAN KERJA: Foto bersama Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto (tengah) didampingi jajaran usai mensosialisasikan DIPA dan Penyerahan Kertas Kerja RKA-KL 2023.

KUALA PEMBUANG, radarsampit.com – Kepolisian Resor (Polres) Seruyan menggelar sosialisasi Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan penyerahan kertas kerja Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian Negara Lembaga (RKA-KL) tahun 2023, bertempat di Aula Patria Tama 95 Kuala Pembuang, Selasa (3/1).

Sosialisasi tersebut dipimpin Kapolres Seruyan, AKBP Gatot Istanto didampingi Wakapolres Seruyan, serta turut dihadiri PJU Polres Seruyan, para Kapolsek Jajaran dan Bintara Perwabku Polres Seruyan.

Bacaan Lainnya

Kapolres Seruyan, Gatot Istanto dalam sambutannya menyampaikan, Polres Seruyan sebagai institusi pemerintah berkewajiban menyosialisasikan DIPA untuk memberikan pemahaman kepada sub satker pengguna anggaran sebagai wujud transparansi dalam pengelolaan anggaran yang mendukung pelaksanaan kinerja sesuai dengan Renstra tahun 2020-2024, rencana kerja dan rencana aksi kinerja tahun 2023.

Dengan alokasi yang sudah ditentukan, diharapkan bisa bermanfaat dan agar sub satker mulai menyusun perencanaan penarikan anggaran perbulannya serta menyusun program-program sesuai target yang akan dicapai sesuai alokasi anggarannya.

Baca Juga :  Nikmat Asmara Berujung Penjara, Pemuda Dilaporkan Cabuli Gadis Remaja Berkali-kali

”Harapannya sub satker jajaran Polres Seruyan selaku pengguna anggaran paham dan mengerti akan langkah-langkah yang dilakukan, sehingga pengelolaan anggaran dapat dilakukan secara transparan, profesional, efisien, akuntabel dan transparan,” harapnya. (rk2/sla)



Pos terkait