Tantangan Baru Bagi dr Yulia Nofiany, Plt Direktur RSUD dr Murjani Sampit

Prioritaskan Peningkatan Kualitas Layanan, Targetkan Jadi Rumah Sakit Rujukan Nasional di Tahun 2030

plt direktur rsud murjani sampit
dr Yulia Nofiany, Plt Direktur RSUD dr Murjani Sampit

Hal itu pula yang mengingatkannya pada masa lampau ketika ia mampu tenang menghadapi ujian terberat dalam hidupnya ketika bermimpi ingin membangun rumah sakit swasta type D di Jalan Gatot Subroto sekitar tahun 2012 lalu.

Mimpi itu awalnya berjalan mulus dan ia mampu mewujudkan itu dan sudah mengantongi semua persyaratan yang harus dipenuhi.

Bacaan Lainnya

Namun, langkah yang diambil untuk bisa naik kelas menjadi manusia yang lebih baik, ternyata ditentang oleh semua masyarakat setempat dikarenakan khawatir akan dampak yang ditimbulkan apabila rumah sakit itu berdiri.

Hingga akhirnya, mimpi itu harus ia kubur dalam-dalam dan akhirnya rumah sakit impiannya gagal ia dirikan dan ia memutuskan menjual tanahnya yang kini menjadi Swalayan Kusuka.

“Ujian itu benar-benar memberikan pembelajaran dan keselamatan serta kebaikan untuk saya di masa depan. Mungkin saat itu, ujian tersebut sulit diterima akal sehat, tetapi setelah ujian itu berlalu, saya menyadari Allah mengatur hidup saya sungguh sistematik. Tidak ada sesuatu yang terjadi kebetulan, bahkan satu daun yang gugur pun semua atas kehendak Allah. Maka, hadapilah ujian itu walau berat dan yakinlah bahwa itu pasti akan membawa kebaikan untuk diri kita sendiri,” kenangnya.

Baca Juga :  Perdagangan Manusia dan Sisik Trenggiling jadi Kasus Menonjol di Lamandau

Selepas kejadian itu, perjalanan karirnya sebagai pegawai negeri sipil (PNS) ia jalani hingga ia dipercaya menduduki jabatan defenitif sebagai Kepala Bidang Pelayanan Medik sekitar tahun 2019 hingga sekarang merangkap sebagai Plt Direktur RSUD dr Murjani sejak 1 September 2024.

Hikmah atas ujian terberat itu, akhirnya baru ia pahami dengan jelas di tahun 2024 ini. Ternyata, Allah tak menghendaki niat Yulia melepas karirnya sebagai PNS.

Bahkan, pada rentang kejadian itu, selama 12 tahun ia berusaha ikhlas atas ujian yang ia hadapi, Allah sedang mempersiapkan karirnya lebih baik untuk menduduki kursi jabatan sebagai Plt Direktur RSUD dr Murjani Sampit diusianya yang ke 48 tahun pada 31 Oktober 2024 nanti.

“Saat berniat ingin membesarkan Klinik Sari Medika menjadi rumah sakit, saya sudah berpikir ingin melepaskan karir PNS dan fokus kerja di klinik. Ternyata Allah tidak menghendaki itu terjadi kala itu dan justru memberikan hidup saya yang lebih baik di masa sekarang,” kata seorang ibu dari tiga anak ini.



Pos terkait